Sidareja, 8 Maret 2025 – Pramuka SMK Amirul Mu’minin Sidareja membuktikan bahwa kemandirian bisa dimulai dari hal-hal sederhana, seperti menanam sayuran. Pada tanggal 8 Maret 2025, para anggota Pramuka berhasil memanen kangkung hasil dari program bercocok tanam yang digagas oleh Pembina Pramuka SMK Amirul Mu’minin Sidareja, Yogi Nur Khayan. Program ini diikuti oleh Dewan Ambalan Pramuka sekolah tersebut dan dilaksanakan di lahan kosong milik SMK Amirul Mu’minin Sidareja.
Sebagai inisiator program, Yogi Nur Khayan menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengajarkan siswa tentang pentingnya kemandirian, tanggung jawab, dan kepedulian terhadap lingkungan. “Program ini tidak hanya sekadar menanam sayuran, tetapi juga menjadi media pembelajaran bagi siswa untuk memahami proses menanam, merawat, hingga memanen. Harapannya, ini bisa menjadi bekal keterampilan hidup yang bermanfaat di masa depan,” ujar Yogi.
Lahan kosong yang sebelumnya tidak termanfaatkan, kini berubah menjadi kebun sayuran yang produktif. Kangkung yang berhasil dipanen menjadi bukti nyata bahwa program ini memberikan hasil yang positif. Selain itu, kegiatan ini juga menumbuhkan rasa kebersamaan dan kerja sama di antara anggota Pramuka.
Ke depan, Yogi berharap program ini dapat terus berjalan dan berkembang. “Kami berencana untuk menanam lebih banyak jenis sayuran dan mungkin mengembangkan program ini menjadi lebih besar. Tujuannya adalah menciptakan kemandirian, baik bagi siswa maupun sekolah,” tambahnya.
Program ini tidak hanya memberikan manfaat praktis, tetapi juga menjadi inspirasi bagi siswa yang lain lain untuk memanfaatkan lahan kosong sebagai sarana pembelajaran dan pengembangan diri siswa. Dengan semangat gotong royong dan kemandirian, Pramuka SMK Amirul Mu’minin Sidareja siap menciptakan generasi yang lebih mandiri dan peduli terhadap lingkungan.